INDEKS MEDIA

Berita Hari Ini Di Indonesia & Internasional

Polisi Santri Berikan Bimbingan Kerohanian kepada WBP, Ini Pesan Kalapas Palopo

Polisi santri saat memberikan materi kerohanian kepada warga binaan. (Lapas Palopo)

INDEKSMEDIA.ID – Warga Binaan Lapas Kelas IIA Palopo kembali mendapatkan layanan bimbingan kerohanian dari Polisi Santri Polres Palopo.

Kegiatan bimbingan kerohanian dari Polisi Santri itu, berlangsung Bertempat di Mesjid Ash-Shabiriin Lapas Palopo, Kamis, (04/05).

Diketahui kegiatan bimbingan kerohanian merupakan agenda rutin Polisi santri dengan Lapas Palopo yang telah berlangsung sepanjang Tahun 2022 dan masih berjalan sampai sekarang.

Ka.KKLP Lapas Palopo, Syamsul Bahri mengatakan, jika kegiatan keagamaan sebagai salah satu bentuk pembinaan.

“Kegiatan ini merupakan kewajiban bagi warga binaan selama menjalani pidana di lapas palopo sebagai Muara dari Pemidanaan,” katanya.

“Hal ini juga akan menjadi penilaian Narapidana sebelum mendapatkan Hak Remisi maupun Integrasi (Pembebasan/Cuti Bersyarat),” sambungnya.

Dalam pemaparan materinya, Kasat Binmas Polres Palopo, Syamsul mengajak para warga binaan untuk terus introspeksi diri dan berusaha memperbaiki kualitas Iman selama masa Pembinaan.

“Kita adalah Umat Terbaik. karena Kita jujur. Untuk mendapatkan kebahagiaan di Dunia, dan Keselamatan di Akhirat,” katanya.

“Satu-satunya cara adalah mengikuti jalan yang telah dilalui Rasul Muhammad SAW, para Sahabat dan Orang-orang Sholeh terdahulu, yakni menjalankan perintah Allah dan menjauhi segala laranganNya,” ujarnya menambahkan.

Sementara itu, Kalapas Palopo, Jhonny H Gultom memberikan pesan kepada warga binaan membentuk pribadi yang lebih baik lagi.

“Dengan adanya kegiatan pembinaan kepribadian ini bertujuan agar warga binaan dapat lebih mendekatkan diri kepada yang maha kuasa,” pintanya.

“Pembinaan rohani dan penanaman nilai-nilai kebaikan secara berkelanjutan, diharapkan mampu merubah mereka untuk menjadi pribadi yang lebih baik serta tidak lagi mengulangi tindak kesalahan yang sama setelah bebas nantinya,” tambahnya.

Sekadar Diketahui, kegiatan ini merupakan bentuk tindak lanjut dari Mou antara Lapas Palopo dan Polres Palopo dalam rangka pembinaan kerohanian bagi warga binaan Lapas Palopo.