INDEKS MEDIA

Berita Hari Ini Di Indonesia & Internasional

Pastikan Libur Lebaran Aman, Kapolres Palopo Tinjau Objek Wisata

Kapolres Palopo AKBP Safi'i Nafsikin saat melakukan pemantauan di objek wisata pantai Labombo. Dok : Humas Polres Palopo.

Palopo, IndeksMedia — Sejumlah objek wisata di Palopo diserbu warga untuk menghabiskan waktu libur lebaran.

Untuk memastikan objek wisata aman bagi pengunjung, Kapolres Palopo, AKBP Safi’i Nafsikin meninjau sejumlah objek wisata di Palopo.

Selain itu, Kapolres juga mengecek kesiapan personil dalam mengamankan tempat wisata seperti di Pantai Labombo, Selasa (25/4/2023).

Kapolres Palopo AKBP Safi’i Nafsikin SH., SIK., MH mengatakan peninjauan tempat wisata bertujuan untuk melihat langsung kesiapsiagaan  personil yang bertugas di Pos Pantau Polres Palopo.

“Meningkatnya jumlah pengunjung di tempat wisata selama libur lebaran sehingga perlu adanya pemantauan dan deteksi sejak dini tentang tata tertib, pelayanan dan pengamanan di tempat wisata oleh personil Polres Palopo,” kata Kapolres Palopo.

Tidak sampai disitu, Kapolres Palopo juga melaksanakan Patroli sekitar pesisir Pantai Labombo Kota Palopo menggunakan Speed Boad milik Polres Palopo.

Selain itu petugas melaksanakan pengamanan di pintu-pintu masuk lokasi wisata, menekankan kepada para pengunjung agar tetap waspada apabila berkunjung di tempat wisata.

“Kami juga mengingatkan kewaspadaan terhadap barang bawaan serta tetap memperhatikan anak-anaknya agar selalu berada dalam pengawasan orang tua,” pungkasnya. (eka)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini