Mengecam Keras Pembunuhan Aktivis GMKI, Ketua GAMKI Palopo : Tegakkan Supremasi Hukum!
INDEKSMEDIA.ID – Aparat Polisi diminta transparan dalam menyampaikan perkembangan kasus pembunuhan mantan Ketua GMKI Cabang Palopo, Almarhum Awal Bangai yang menghebohkan masyarakat Kota Palopo pada Kamis malam (6/4), tepatnya di jalan Diponegoro, Batupasi Kota Palopo.
Ketua Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Cabang Palopo, Bung Ade Fadli Sapan Kasi, mengucapkan belasungkawa yang mendalam atas meninggalnya Bung Awal Bangai, sekaligus mengecam keras tindakan pelaku pembunuhan Aktivis GMKI tersebut. Menurut keterangan pihak rumah sakit, Almarhum meninggal akibat luka tikaman di bagian dada sebelah kiri.
“Saya penuh harap agar aparat kepolisian segera menyelesaikan kasus ini sehingga pelaku dapat ditindak secara tegas, demi terciptanya supremasi hukum di Kota Palopo. Apa lagi yang menjadi korban adalah senior kami, salah satu aktivis terbaik GMKI di kota Palopo, yang juga seringkali terlibat dalam memperjuangkan hak-hak masyarakat yang termarjinalkan.” Ungkap Bung Ade Fadli kepada Indeksmedia,id Jumat (7/4).
Bung Ade juga menyatakan untuk mengawal kasus ini hingga selsai demi penegakan hukum. Di samping itu, dirinya juga menyeru agar berbagai kasus pelanggaran HAM kedepannya tidak lagi terulang.
“Sembari menunggu hasil pemeriksaan dari pihak kepolisian, mari kita tetap mengawal kasus ini hingga tuntas agar hukum dapat ditegakkan dan pelaku dapat diadili seadil-adilnya. Tentu saja, yang menjadi harapan kita bersama semoga kasus-kasus pelanggaran HAM seperti ini kedepannya tidak terulang,” kuncinya. (Aa)
Tinggalkan Balasan