Mantan Kiper Al-Nassr Sebut Cristiano Ronaldo Tertarik Masuk Islam
INDEKSMEDIA.ID – Waleed Abdullah, mantan kiper Al-Nassr sekaligus mantan rekan Cristiano Ronaldo mengungkapkan sebuah fakta.
Ia berujar bahwa pemain bernomor punggung tujuh tersebut tertarik untuk mempelajari Islam.
Bahkan bukan hanya mempelajari Islam, Ronaldo juga mengungkapkan kepadanya bahwa ia ingin menjadi muallaf (masuk Islam).
“Ronaldo benar-benar ingin masuk Islam. Saya berbicara kepadanya tentang hal itu dan menyatakan minatnya (pindah ke Islam),” ungkapnya, dikutip dari football5star.
Untuk diketahui, Ronaldo saat ini masih berstatus sebagai pemain Al-Nassr, klub Saudi Pro League.
Kultur Islam di Arab Saudi yang sangat kental bisa jadi menjadi penyebab Ronaldo mengungkapkan hal tersebut.
Tag