Diusulkan DPRD Palopo, 7 Kelompok Nelayan Terima Bantuan Mesin Perahu
PALOPO, INDEKSMEDIA.ID – Sebanyak 7 kelompok nelayan terima bantuan mesin perahu dari Pemerintah Kota (Pemkot) Palopo.
7 kelompok nelayan tersebut yang menerima bantuan yakni, 3 Kelompok dari Pontap, 2 dari Salotellue, 1 dari Surutanga, dan 1 dari Songka.
Bantuan tersebut merupakan aspirasi Anggota DPRD Kota Palopo dan kini direalisasikan oleh Pemkot Palopo.
Bantuan itu diserahkan langsung oleh pejabat Wali Kota Palopo Asrul Sani, Jumat (1/12/2023).
Asril sani mengungkapkan jika bantuan mesin perahu ketinting dapat dimanfaatkan untuk menunjang kelangsungan hidup para nelayan.
Kata dia, bantuan mesin perahu ketinting itu hadir atas usul anggota DPRD Kota Palopo.
“Bantuan ini atas usulan Anggota DPRD untuk menopang peningkatan kesejahteraan nelayan,” kata Asrul.
Sementara itu, Cendrana Saputra Martani menyebut jika program bantuan tersebut atas dorongan anggota DPRD Palopo dan kini telah direalisasikan.
“Program bantuan mesin perahu ini kami yang usulkan. Semoga dengan adanya bantuan ini bisa membantu para nelayan meningkatkan kesejahteraan keluarganya,” harapnya. (*)