Festival Olahraga Tradisional dan Rekreasi se-Kaltim, Bupati Kutim : Insya Allah Jadi Agenda Tahunan

INDEKSMEDIA.ID – Kutai Timur menggelar festival olahraga tradisional dan rekreasi se-Kalimantan Timur, Minggu (5/11/2023).

Pada kegiatan itu ada sembilan jenis olahraga tradisional yang diperlombakan. Diantaranya Asen Naga, ketapel, bakiak, belogo, tarik tambang, panahan, gasing beturai serta sumpit.

Kegiatan yang diikuti ratusan peserta yang berasal dari Kutim, Bontang, Kukar, Samarinda dan Balikpapan itu dihadiri Bupati Kutai Timur (Kutim) Ardiansyah Sulaiman.

Dia mengatakan Festival olahraga tradisional dan rekreasi se-Kaltim ini pertama dilaksanakan Kutai Timur. Meski begitu dirinya berharap kegiatan itu menjadi agenda tahunan di Kutim.

“Insya Allah ini akan menjadi agenda tahunan kita ya. Jadi mudah-mudahan bisa diprogramkan di tahun tahun mendatang dan seterusnya,” kata Ardiansyah Sulaiman.

Dia menjelaskan olahraga tradisional sangat penting untuk dilestarikan. Untuk itu, melalui kegiatan ini, para generasi muda dapat mengetahui keseruan bermain olahraga tradisional.

“Bukan hanya olahraga yang bernaung di bawah KONI yang melaksanakan agendanya, mulai dari daerah, provinsi sampai nasional, olahraga tradisional juga siap untuk diperlombakan,” jelas Ardiansyah.

Bupati Kutai Timur juga mengatakan olahraga tradisional tidak hanya memberikan nuansa olahraga, tetapi di sisi lain adalah nuansa rekreasi.

Sehingga satu sisi masyarakat bugar dan di sisi lain masyarakat juga menikmati acaranya.

“Itulah olahraga yang dulu telah dipersembahkan oleh nenek moyang kita. Ya saya pada saat masih kecil sudah terbiasa main logo, main sumpit dan main gasing serta main aset naga. Tapi jangan coba coba melawan saya sekarang, kenapa pasti saya kalah. Karena sudah tua seperti ini ya. Tapi kalau untuk menyempit bisa nanti ya,” candanya.

“Nah, oleh karenanya kepada anak-anak kita yang sekarang, silahkan untuk diberikan peluang juga kepada mereka!untuk hadir ya hadir dalam artian juga mengikuti kegiatannya. Ada pemahaman yang terus mengalir kepada anak-anak kita sekarang sampai akan datang,” sambungnya.

Sementara itu, Sekretaris Dispora Kutim, Arbiyah Rustam mengucapkan Selamat Bertanding untuk para peserta atlet. Dia berpesan untuk menjunjung tinggi Sportifitas, dan semangat meraih kemenangan.

“Penyelenggaraan kegiatan ini adalah program kegiatan bidang pembudayaan
Olahraga Dispora Kutai timur. Anggaran kegiatan ini dari Anggaran perubahan APBD Kabupaten Kutai timur melalui Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kutai Timur,” jelas. (adv)