Tips Ampuh Cegah Timbulnya Uban Dini pada Rambut, Jangan Kaget dengan Nomor 2
INDEKSMEDIA.ID – Rambut yang hitam dan berkilau memang sangat diinginkan setiap orang baik pria maupun wanita.
Namun saat ini di usia yang masih muda, banyak juga kaum pria maupun wanita sudah memiliki uban pada rambutnya.
Uban pada rambut tentunya bisa membuat kepercayaan diri Anda berkurang.
Nah beberapa tips yang ampuh bisa mencegah terjadinya uban dini pada rambut anda.
1. Mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin B12
Vitamin B12 memiliki berbagai manfaat pada tubuh seperti salah satunya pada rambut.
Anda dapat memperoleh vitamin ini melalui sumber makanan yang mengandung vitamin B12 seperti telur, ikan sarden, produk susu dll.
2. Kurangi merokok dan minum alkohol
Dengan mengurangi konsumsi rokok dan alkohol setidaknya dapat mencegah timbulnya uban pada rambut anda.
3. Berhenti memakai pengering rambut secara berlebihan
Penggunaan pengering rambut ternyata bisa menyebabkan uban loh.
4. Jangan diet berlebihan
Diet berlebihan juga bisa menimbulkan uban pada rambut karena akan mengurangi vitamin yang dibutuh berkurang.(*)