Ngamuk di Acara Kematian Warga, Polsek Telluwanua Palopo Lumpuhkan Kerbau

INDEKSMEDIA.ID – Anggota Polsek Telluwanua Polres Palopo berhasil melumpuhkan kerbau yang mengamuk saat pesta kematian warga, Kamis (27/7/2023).

Kerbau warga Kelurahan Pentojangan, Kota Palopo yang mengamuk itu sejatinya akan sidembilih secara tradisional atau sering disebut ditinggoro. Hanya saja, saat akan disembelih, kerbau tersebut lepas dan mengamuk.

Barang-barang di rumah warga diseruduk sebelum kabur. Warga yang melihat hal itu berupaya mengejar kerbau tersebut. Hanya saja, tak dapat berbuat apa-apa lantaran kerbau tersebut ancang-ancang ingin menyeruduk siapa saja yang menghalanginya.

Tak ingin ambil resiko, warga lalu melaporkan hal itu ke Polsek Telluwanua. Mendapat laporan warga, aparat kepolisian lalu berangkat menuju ke tempat kejadian.

Dipimpin Ipda Hendrik Pawara, korps Bhayangkara berupaya melumpuhkan kerbau yang berubah jadi liar itu. “Kami berupaya agar kerbau tersebut tidak menciderai warga dan merusak fasilitas umum,” kata Ipda Hendrik Pawara.

Sangking sulitnya dilumpuhkan, Polsek Telluwanua harus mengejar hewan bertanduk tersebut sejauh 20 kilometer. Nantilah saat kerbau itu terjun ke sungai, Polsek Telluwanua baru bisa melumpuhkannya.

“Saat berhasil dilumpuhkan, warga kemudian menyembelihnya untuk pesta kematian. Beruntung, karena tak ada warga yang cidera dan barang-barang yang diseruduk kerbau tersebut tak rusak parah,” pungkasnya. (*)