Ini Gejala yang Muncul Akibat Alergi Gandum, Bisa Sebabkan Kematian Bila Sudah Parah
INDEKSMEDIA.ID – Hati-hati dengan gejala Alergi Gandum.
Sebab, gejala Alergi Gandum bisa sebabkan Kematian.
Artikel ini akan membahas reaksi Alergi Gandum mulai dari yang ringan hingga berat.
Tanda dan gejala reaksi Alergi Gandum biasanya terjadi selama beberapa menit sampai beberapa jam setelah mengonsumsi makanannya.
Gelaja reaksi yang timbul akibat Alergi Gandum ialah gatal-gatal, biduran, ruam gatal, atau pembengkakan pada kulit.
Selain itu, ada pula sensasi kesemutan pada area mulut dan tenggorokan.
Tak hanya itu hidung tersumbat, kram perut, mual, dan muntah, diare, sakit kepala, serta sesak napas juga merupakan reaksi Alergi Gandum.
Pada kasus Alergi Gandum yang parah, gejala yang muncul sangatlah berbahaya dan dapat mengancam jiwa.
Reaksi ini disebut juga sebagai syok anafilaksis. (*)