Waspada, Ini Tanda dan Gejala Alergi Daging
INDEKSMEDIA.ID – Simak artikel ini untuk mengetahuo tanda dan gejala Alergi Daging.
Kebanyakan reaksi Alergi terjadi beberapa menit setelah mengonsumsi makanan pemicu, seperti Daging.
Namun, orang-orang yang mengalami sindrom alpha-gal sering kali merasakan gejala yang tertunda, biasanya gejala muncul setelah tiga sampai enam jam kemudian.
Hal ini karena alpha-gal adalah karbohidrat, keterlambatan penyerapannya akan membuat gejala datang terlambat.
Tidak ada perbedaan ciri-ciri antara alergi ini dan alergi lainnya. Beberapa gejala alergi makanan yang umum meliputi:
Mata gatal, bengkak dan berair, pilek hidung gatal,bersin, sulit bernapas, tenggorokan sakit dan gatal, batuk, iritasi, kulit merah atau ruam eksim, kulit terasa gatal, mual, muntah, kram perut, serta diare.
Tingkat keparahan gejala ini bisa bermacam-macam dari satu orang ke orang lainnya.
Bahkan, Anda sendiri juga tidak selalu mengalami gejala yang sama setiap mengalami reaksi alergi. (*)