INDEKS MEDIA

Berita Hari Ini Di Indonesia & Internasional

Melintas di Jalan Sungai Rongkong, Dua Siswa SMKN 2 Palopo Dikeroyok, Satu Kena Busur

Korban penganiayaan di Jalan Sungai Rongkong, Kota Palopo. (Humas Polres Palopo)

INDEKSMEDIA.ID – Dua siswa SMKN 2 Palopo jadi korban penganiayaan di Jalan Rongkong, Kota Palopo, Jumat (2/5/2023).

Mereka dikeroyok sekelompok pemuda di wilayah tersebut. Kejadian itu dibenarkan Kasi Humas Polres Palopo, AKP Supriadi.

Dua korban masing-masing berinisial FT (17) dan AS (17). Keduanya merupakan warga Kecamatan Telluwanua.

“Menurut keterangan korban sebelum kejadian mereka bersama dengan teman-temannya selesai bermain futsal di lapangan Sinar Situju,” kata AKP Supriadi.

“Setelah itu, mereka pulang melalui Jalan Sungai Preman dengan mengendarai sepeda motor sebanyak enam unit saling berboncengan,” sambungnya.

Mereka lalu mampir di tempat kos rekannya untuk minum minuman ringan sambil beristirahat sejenak.

Setelah cukup beristirahat, kedua korban dan rekannya melanjutkan perjalanan untuk pulang.

Namun, saat melintas di Jalan Sungai Rongkong, mereka diberhentikan tiga orang yang tak dikenal (OTK).

“Korban dan rekannya ditanya-tanya OTK itu mereka tinggal dimana. Namun, tiba-tiba muncul teman-teman pelaku yang lain sambil memegang batu dan benda lainnya,” jelasnya.

“Melihat massa mendatangi mereka, rekan-rekan korban langsung menyelematkan diri. Namun korban tertahan dan langsung dikeroyok para pelaku,” lanjutnya.

Akibat pengeroyokan tersebut korban mengalami luka-luka. FT mengalami luka terkena busur pada punggung sebelah kiri dan luka terbuka pada kelopak bawah mata sebelah kanan.

Sementara AS mengalami luka memar pada lengan kiri.

Saat ini FT masih mendapatkan perawatan di RSUD Sawerigading.

“Bapak Kapolres perintahkan melalui kasat Reskrim agar Tim Resmob dan Tim Khusus Polres Palopo segera melakukan penyelidikan dan pengejaran terhadap para pelaku,” tegasnya. (***)