INDEKS MEDIA

Berita Hari Ini Di Indonesia & Internasional

Keunikan Adat Tumper Budaya Perkawinan Masyarakat Osing Banyuwangi, Penangkal Bila …

Adat Tumper dalam Budaya perkawinan masyarakat Osing, Banyuwangi. (ist)

INDEKSMEDIA.ID – Budaya perkawinan tiap suku di Indonesia memiliki keunikan. Termasuk masyarakat Osing di Banyuwangi yang disebut Adat Tumper.

Ya, artikel ini akan membeberkan keunikan Adat Tumper dalam Budaya perkawinan masyarakat Osing asal Banyuwangi

Keunikan Adat Tumper dalam Budaya perkawinan masyarakat Osing di Banyuwangi ini berdasarkan website Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia.

Budaya perkawinan dalam Adat Tumper dilakukan sehubungan dengan adanya kepercayaan masyarakat Osing Banyuwangi.

Keunikan Budaya perkawinan masyarakat Osing, Banyuwangi ialah melarang melakukan perkawinan antara sepasang pengantin yang berstatus sebagai anak sulung di lingkungan keluarganya masing-masing.

Apabila perkawinan tetap dilakukan maka dipercaya dapat berakibat pasangan pengantin baru itu akan banyak mengalami halangan dan rintangan dalam mengarungi hidupnya.

Akan tetapi, apabila disebabkan oleh sesuatu hal kemudian perkawian antara pasangan yang berstatus anak sulung tetap harus dilakukan maka harus dicegah sesuatu hal-hal yang tak baik.

Cara mencegahnya ialah dilakukan dalam upacara Adat Tumper saat upacara perkawinan berlangsung. (***)