INDEKS MEDIA

Berita Hari Ini Di Indonesia & Internasional

Ingin Terjaga Kesehatan dan Terhindar dari Sakit Parah ? Amalkan Doa Ini Setiap Hari

Ilustrasi doa agar kesehatan terjaga dan terhindar dari sakit parah.

INDEKSMEDIA.ID – Sebagai manusia, pastinya kita ingin terus sehat dan jauh dari penyakit.

Selain menjalankan pola hidup sehat, kita juga harus meminta doa kepada Tuhan agar dijauhkan dari segala macam penyakit.

Sebab, pada hakikatnya, penyakit datangnya dari Tuhan, obat dan mencegahnya, datang juga dari Tuhan.

Sementara komunikasi manusia dengan Tuhan dapat dilakukan dengan doa.

Berikut doa agar terhindar dari penyakit, amalkan tiap hari :

– Doa agar Terhindar dari Penyakit Parah

اللَّهُمَّ إِنَّا نَسْأَلُكَ الْعَفْوَ وَالْعَافِيَةَ وَالْمُعَافَاةَ الدَّاعِمَةَ فِي الدُّنْيَا وَالآخِرَةِ وَالفَوْزُ بِاالْجَنَّةِ وَالنَّجَاةَ مِنَ النَّارِ

Latin: Allahumma innii a’uudzu bika minash shomami wal bukmi wal junuuni wal judzdzaami wal baroshi wa sayyi’il asqoomi.

Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari tuli, bisu, gila, penyakit kusta, penyakit sopak, dan penyakit-penyakit yang ganas.”

– Doa agar Sehat dan Selalu Berada dalam Lindungan-Nya

اللَّهُمَّ إِنَّا نَسْأَلُكَ الْعَفْوَ وَالْعَافِيَةَ وَالْمُعَافَاةَ الدَّاعِمَةَ فِي الدُّنْيَا وَالآخِرَةِ وَالفَوْزُ بِاالْجَنَّةِ وَالنَّجَاةَ مِنَ النَّارِ

Latin: Allahumma inna nas alukal afwa wal afiaya wal mu’aafaatad daa’imata fid dunyaa wal ‘aakhirati wa fauzu bil jannati wannajaati minan naari.

Artinya: “Ya Allah, kami mohon ampunan, kesehatan, dan perlindungan yang terus menerus di dunia dan di akhirat, kemenangan masuk surga, serta keselamatan dari api neraka.”

– Doa agar Diberi Kesehatan dan Keberkahan Hidup

اللَّهُمَّ إِنَّا نَسْتَلُكَ سَلاَمَةً فِي الدِّينِ، وَعَافِيَةٌ فِي الْجَسَدِ و زِيَادَةً في العلم، وتركة في الرِّزْقِ، وَتَوْبَةُ قَبْلَ الْمَوْتِ، وَرَحْمَةً عِنْدَ الْمَوْتِ، وَمَغْفِرَةٌ بَعْدَ الْمَوْتِ. اَللَّهُمَّ هَوِنْ عَلَيْنَا فِي شَكَرَاتِ الْمَوْتِ وَالنَّجَاةَ مِنَ النَّارِ وَالْعَفْوَ عِنْدَ الْحِسَابِ.

Latin: Allahumma inna nas’aluka salaamatan fiddini, wa ‘aafiyatan fil jasadi wa ziyaadatan fil ‘ilmi, wa barakatan firrizqi, wa taubatan qablal mauti, wa rahmatan ‘indal mauti, wa maghfiratan ba’dal mauti. Allahumma hawwin ‘alainaa fi sakaraatil mauti wannajaata minannaari wal ‘afwa ‘indalhisaabi.

Artinya: “Ya Allah, kami mohon kepada-Mu keselamatan agama, kesehatan jasmani, bertambah ilmu dan berkah rezeki, dapat bertaubat sebelum mati, mendapat rahmat ketika mati dan mendapatka ampunan setelah mati, ya Allah mudahkanlah kepada kami gelombang sakaratul maut dan selamat dari api neraka dan mendapat maaf ketika dihisab.”

Pembaca setia Indeks Medis, amalkan tiap hari doa agar kita selalu dalam lindungan Allah SWT. (***)