Jalan Penghubung Terputus Akibat Longsor, Enam Desa di Luwu Terisolir
LUWU, INDEKSMEDIA.ID – Akses Jalan penghubung antar Kecamatan Kecamatan, terputus akibat tanah longsor.
Akibatnya ada Enam Desa di Kecamatan
Latimojong, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan terisolir akibat longsor.
Enam Desa tersebut yakni Desa pajang, Desa ulusalu, Desa Buntu Sarek,Desa Lambanan, Desa tibussan dan Desa tolajuk.
Material longsor menutup seluruh badan jalan hingga tidak dapat dilalui kendaraan.
Kepala Desa Pajang, Nuralam mengatakan jika longsor terjadi sejak empat hari lalu akibat curah hujan yang tinggi.
“Material longsor dari atas gunung berupa batu dan tanah hingga menutupi badan jalan,” kata Nuralam, Senin (01/05).
Nuralam mengungkapkan, peristiwa tanah longsor yang telah terjadi selama empat hari belum ada upaya penanganan dari instansi terkait.
“Belum ada kepedulian dari Instansi terkait untuk membantu warga membuka akses jalan yang tertutup material longsor,” ungkapnya.
Bahkan pihaknya sudah melakukan pelaporan ke instansi terkait jika telah terjadi tanah longsor di Kecamatan Latimojong.
“Namun sampai hari ini belum ada satupun alat berat yang tiba di lokasi untuk memindahkan material longsor,” terangnya.
Meski tidak mendapat bantuan dari pemerintah daerah terkait penanganan tanah longsor yang menutupi badan jalan tersebut.
Kata Nuralam, warga setempat kemudian bergotong-royong membuka jalan yang tertutup longsor.
“Berbekal peralatan seadanya warga beramai-ramai memindahkan bebatuan besar dan material lumpur yang menimbun badan jalan,” jelasnya.
Setelah dilakukan gotong-royong oleh warga setempat, akses jalan kini bisa dilalui kendaraan.
“Hanya sepeda motor yang bisa lewat, sementara mobil belum bisa melintas. Dampaknya distribusi kebutuhan pokok dan tabung gas elpiji ke desa desa di Latimojong terhenti,” ujarnya. (Is)