INDEKS MEDIA

Berita Hari Ini Di Indonesia & Internasional

Kader Muhammadiyah Datangi Mapolres Palopo, Desak Polisi Tindaklanjuti Dugaan Ancaman Pembunuhan

Kader Muhammadiyah usai melakukan audiens bersama Kapolres Palopo AKBP Safi'i Nafsikin. Dok : Istimewa

PALOPO, INDEKSMEDIA.ID – Aliansi Organisasi Otonomi Muhammadiyah (ORTOM) dan Kader Muhammadiyah mendatangi Polres Palopo, Rabu, (26/04).

Mereka melakukan audiens bersama Kapolres Palopo AKBP Safi’i Nafsikin yang berlangsung di Ruang Rupatama Sanika Satyawada Polres Palopo.

Dalam audiens tersebut, mereka membahas terkait adanya cuitan di akun Facebook Andi Pangerang Hasanuddin yang diduga mengancam keselamatan warga negara, khususnya warga persyarikatan Muhammadiyah.

Ketua Komando Angkatan Muda (Kokam) Muhammadiyah Kota Palopo, Suparni Sampetan, jika pihaknya mendesak kepada Kapolri agar segera menindak dan menangkap Andi Pangerang Hasanuddin dalam 2×24 jam dan diproses sesuai dengan aturan Hukum yang berlaku.

“Kemudian Meminta kepada KAPOLRI untuk menjamin dan menjaga keselamatan jiwa, warga negara Republik Indonesia,” tegasnya.

Menurutnya, sikap dan tindakan yang dilakukan dengan sadar dan tergolong Tindakan pidana melanggar UU ITE dan KUHP yaitu menyebarkan ujaran kebencian sebagaimana di atur dalam pasal 28 ayat (2) dan pasal 24 ayat (2) UU ITE serta KUHP pasal 369 untuk itu kami.

“Untuk itu, kami mendesak Polri agar mengusut tindak pidana yang telah dilakukan atas pelanggaran UU ITE dan KUHP,” ungkapnya.

“Serta mendesak MEnPAN RB dan Kepala BRIN memberikan tindakan tegas kepada dalam hal ini pemecatan sebagai ASN, karena melakukan provokasi dan ancaman pembunuhan,” sambungnya.

Dia menegaskan, jika tuntutan yang disampaikannya tidak ditindak lanjuti, pihaknya meminta Kapolri mengundurkan diri dari jabatannya.

Menanggapi hal tersebut, Kapolres Palopo AKBP Safi’i Nafsikin mengatakan, terkait dengan adanya pemberitaan atau komentar di medsos tentang cuitan, pihaknya akan menindak lanjuti.

“Sebelumnya saya mengucapkan rasa syukur serta mengucapkan selamat hari raya idul Fitri 1444H Tahun 2023 kepada massa Aliansi Organisasi Otonomi Muhammadiyah (ORTOM) dan Kader Muhammadiyah di Kota Palopo,” ucapnya.

“Kemudian terkait dengan adanya pemberitaan atau komentar di medsos tentang cuitan dan diduga mengancam keselamatan warga Negara khususnya Perserikatan Muhammadiyah, kita akan terus menindak lanjuti dan akan memantau perkembangan perkembangan yang sekarang ini yang sudah terlaksana,” sambungnya.

Kapolres Palopo juga mengajak untuk bersama-sama mengawal kasus yang ada di Kota Palopo. (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini